“Kantor baru ini, akan memungkinkan dua perusahaan Allianz untuk tumbuh dan bekerja bersama sebagai One Allianz di Indonesia; tidak hanya menyandang nama Allianz Tower sebagai nama gedung namun juga mengimplementasikan pendekatan satu kontak bagi nasabah kami dan juga standar satu pelayanan dan konsep One Stop Solution bagi seluruh pelayanan asuransi kita kepada nasabah dan mitra usaha kita,”ujar Jens Reisch, CEO dari Allianz Life Indonesia.
“Di waktu yang sama, Allianz Tower akan menciptakan efisiensi operasional yang lebih baik melalui sinergi yang kuat di antara dua perusahaan, yang dikembangkan di bawah pendekatan Target Operating Model (TOM) dari Allianz Group,”tambah Volker Miss, CEO dari Allianz Utama, perusahaan asuransi umum Allianz di Indonesia.
Tim proyek kantor baru Allianz Indonesia telah memastikan untuk menggunakan gedung kantor yang telah siap dibangun ini, yang berlokasi di salah satu kawasan perkantoran bergengsi, yaitu Kuningan.
*sumber Allianz.co.id
0 komentar:
Posting Komentar